ketika karburator motor mu mengeluarkan asap , ini lho salah satu penyebabnya.

Daftar Isi

 Yasserspeedshop.com__Ketika karburator motor mu mengeluarkan asap , ini lho salah satu penyebabnya.

Pernah kah mengalami gejala keluar asap pada karburator motor mu, pastinya bagi para pemula penguna kendaraan akan di buat bingung akan hal ini.

Lantas apa yang menyebabkan keluar asap pada karburator motor tersebut.

         karburator mengeluarkan asap.

Menurut pengalaman penyebab karburator mengeluarkan asap disebabkan oleh stelan karburator kurang pas.

Sebenarnya asap yang keluar tersebut adalah hasil dari pengkabutan bahan bakar  karena terlalu melimpah sehingga keluar melalui saluran udara pada karburator.

Bisa dikatakan karburator mengalami setelan boros atau komposisi bahan bakar yang lebih banyak daripada udara yang masuk.

Setelan boros pada karburator selain dapat menimbulkan udara keluar melalui karburator juga dapat menyebabkan karburator berembun.

Penyebab lainnya bila kita saat mensetting karburator  melakukan pemilihan  main jet dan pilot jet lebih besar sehingga menciptakan stelan basah pada karburator.

Lantas apa efeknya pada performa motor ??

Tentunya saja sangat berpengaruh dengan performa mesin motor tersebut. Selain tenaga yang dihasilkan tidak optimal , karena pembakaran tidak sempurna konsumsi bahan bakar juga akan lebih boros.

Disamping itu karena pembakaran tidak sempurna mengakibatkan busi cepat hitam dan mudah mati.

Solusinya : dengan melakukan pembongkaran karburator , pembersihan setiap komponen nya dan tidak lupa membersihkan lubang saluran udara , dan di akhiri dengan penyetelan karburator dengan stelan yang pass.

Karena umumnya karburator mengeluarkan asap ini terjadi pada karburator yang tanpa filter udara , untuk itu disarankan dengan melakukan pemasangan kembali filter udara sebagai mana fungsinya dan dengan hal itu akan lebih mudah menemukan stelan yang pass  pada karburator motor tersebut (fatkhur21).

Posting Komentar